frasamedia.com, Tanjungpinang – Lewat pleno terbuka, KPU Tanjungpinang menetapkan nama Rudy Chua legislator DPRD Kepri terpilih dari Dapil Kepri 1, Tanjungpinang.
Nama politisi Partai Hanura Rudy Chua dinyatakan meraup suara tertinggi dibandingkan empat legislator lainnya yang terpilih.
Dalam periode 2024 – 2029, politisi Hanura akan menjabat sebagai wakil rakyat di DPRD Provinsi Kepri untuk kelima kalinya secara beruntun.
Dalam Pileg, Rudy Chua meraup 13.288 suara pribadi, yang merupakan lebih dari 90 persen total suara Partai Hanura di Dapil tersebut yang mencapai 14.403 suara.
Pembina Ikatan Tionghoa Muda (ITM) Provinsi Kepri bukanlah satu-satunya kandidat yang berhasil mencuri perhatian dalam pemilihan ini.
Teddy Jun Askara dari Partai Golkar berhasil meraih suara yang signifikan sebanyak 12.033 suara, yang memberinya tempat kedua jumlah suara pribadi terbanyak.
Selain itu, Anggota DPRD Tanjungpinang Hj Ismiyati dari Partai PKS juga menarik perhatian dengan memperoleh 8.302 suara.