Kepri  

Jalan Lingkar Tanjungpinang Akan Terhubung ke Jembatan Babin, Ini Rencana Rute Pembangunannya

Pemprov Kepri terus menggesa pembangunan Jalan Lingkar Tanjungpinang. Foto: Dinas PUPP Kepri

frasamedia.com, Tanjungpinang-Secara bertahap Pemprov Kepri terus menggesa pembangunan Jalan Lingkar Tanjungpinang. 

Dalam Detail Engineering Design (DED) Jalan Lingkar Tanjungpinang yang dirancang sejak era Gubernur Kepri, HM. Sani akan menghubungkan ke rute Jembatan Batam Bintan atau Jembatan Babin.

Masih merujuk pada DED yang telah dibuat oleh Pemprov Kepri ini, Jalan Lingkar Tanjungpinang ditandai dengan penyelesaian Jembatan I Dompak, Tanjungpinang. 

Kemudian, melintas di kawasan Batu Hitam yang kemudian terkoneksi dengan pembangunan kawasan Gurindam 12, sampai Pelabuhan SBP Tanjungpinang. 

Dalam rencana kerja Pemprov Kepri, setelah rampungnya kawasan Gurindam 12 Tanjungpinang, pembangunan akan dilanjutkan sampai ke Pinangmarina dengan menggunakan konsep jalan diatas laut. 

Adapun kebutuhan anggaran dari kawasan pelabuhan sampai ke Pinangmarina sebesar Rp950 miliar. Kemudian dari Pinangmarina akan melintas dengan jembatan ke Kampung Bugis atau Senggarang dengan kebutuhan Rp450 miliar. 

Setelah itu, berlanjut sampai terkoneksi dengan Jalan Lintas Barat melalui Tembeling, Bintan yang akan terhubung dengan jalan bebas hambatan menuju Jembatan Batam Bintan. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *