Lampaui Target 1,2 Juta Kunjungan Wisman, Dispar Kepri Siapkan Sejumlah Agenda Wisata
frasamedia.com, Tanjungpinang-Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Dispar Provinsi Kepri, Luki Zaiman Prawira mengaku optimis, Provinsi Kepri bisa melewati target kunjungan 1,2 juta wisman di tahun 2023 ini.
“Untuk priode Januari-September 2023 angka kunjungan wisman ke Provinsi Kepri dari 4 pintu masuk internasional sudah sebanyak 1,1 juta kunjungan,” ujar Luki Zaiman Prawira, Senin (6/11/2023).
Asisten I Pemprov Kepri ini menjelaskan, untuk melewati target 1,2 juta kunjungan tersebut, Dispar Provinsi Kepri sudah menyiapkan sejumlah agenda wisata untuk menarik minat wisman untuk datang.
“Perhelatan kegiatan wisata tersebut berkolaborasi dengan pemerintah kabupaten/kota hingga pelaku industri pariwisata,” jelasnya.
Menurut Luki, Dispar Provinsi Kepri sifatnya mendukung apa yang menjadi kebutuhan penyelenggara agenda wisata. Adapun kegiatan ini terbagi di kabupaten/kota.
Luki merinci agenda wisata diawali dengan kegiatan fashion show Dekra Fest tangga 2 hingga 4 November 2023 di Gedung Daerah Tanjungpinang.
Kemudian, Pencak Silat International Championship digelar 17-21 November 2023 di Gedung Daerah Tanjungpinang. Pesertanya melibatkan Indonesia, Malaysia, Singapura dan Brunei Darussalam.