frasamedia.com, Tanjungpinang – Seorang warga insial R nekat bunuh diri dengan cara loncat dari Jembatan I Dompak Tanjungpinang, Kamis (29/6/2023) sekitar pukul 04.00 WIB.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanjungpinang Muhammad Yamin, mengatakan pihaknya mendapat informasi warga nekat bunuh diri itu dari media sosial.
Setelah mendapat informasi, petugas piket langsung menuju Jembatan Dompak Tanjungpinang pada pukul 05.00 WIB untuk melakukan penyelamatan.
“Karena keterbatasan alat, kami meminta bantuan petugas Damkar dan Basarnas,” ungkap Yamin.
Setelah petugas tiba di lokasi kejadian, korban akhirnya berhasil selamat, namun dalam kondisi lemas.
“Petugas langsung mengevakuasi korban ke rumah sakit,” jelas Yamin.
Berdasarkan informasi, korban mencoba bunuh diri sekitar pukul 04.00 WIB. Korban diduga nekat loncat dari pinggir Jembatan I Dompak.