frasamedia.com, Tanjungpinang – Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Tanjungpinang menggelar Pekan Literasi dan Bazar UMKM di Tanjungpinang, Jumat (22/11/2024).
Pekan Literasi dan Bazar UMKM di lapangan Pamedan hingga Minggu (24/11/2024) itu, sempena peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-7 AJI Tanjungpinang.
Dalam Pekan Literasi dan Bazar UMKM menghadirkan seminar media massa dan konten media sosial, klinik fotografi, deklarasi damai serta berbagai lomba anak-anak.
Ketua Panitia Pelaksana, Ogen mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara AJI Tanjungpinang, Karang Taruna Kepri dan Kepri Photo Community (KPC).
Klinik fotografi bertujuan untuk meningkatkan kemampuan visual, baik bagi jurnalis maupun masyarakat umum di era digital yang serba visual.
“Peserta tidak hanya mendapat teori, tetapi juga praktik langsung di lapangan dengan bimbingan para ahli,” jelas Ogen.
Selain itu, seminar ‘Beda Media Massa dan Konten Media Sosial’ untuk memberikan pemahaman masyarakat terkait perbedaan konten media massa dan media sosial.
“Di era digital, masyarakat berhadapan dengan informasi dari berbagai platform. Penting untuk membedakan mana informasi kredibel dan mana yang tidak,” tegas Ogen.
Seminar juga bertujuan meningkatkan literasi media masyarakat agar mampu menyaring informasi serta memahami karakteristik kedua jenis media tersebut.
“Pemahaman ini sangat penting untuk menilai validitas informasi,” tambah Ogen.
Pada kegiatan itu, panitia juga menggelar lomba mewarnai bertajuk ‘Mewarnai Kepri dengan Crayon’ dan lomba lagu daerah bertema ‘Senandung Budak’.
“Seluruh rangkaian acara ini untuk meningkatkan literasi dan kreativitas masyarakat sekaligus mendukung UMKM lokal,” tutupnya. (Ran)
Editor: Mya