Hukum  

Perampok Bos Toko Sembako Batam Ditangkap di Bekasi

Perampok Bos Toko Sembako Batam Ditangkap di Bekasi
Perampok bos toko sembako Batam, ditangkap polisi di Bekasi, Jawa Barat. Foto: ilustrasi/Pexels

frasamedia.com, Batam – Perampok bos toko sembako di Pasar Fanindo Batuaji, Batam, akhirnya tertangkap. Tim Jatantas Polda Kepri menangkap perampok tersebut di Bekasi, Jawa Barat.

Kini, polisi telah mengamankan perampok inisial PT itu di sel tahanan Polda Kepri di Batam dan akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut terkait perampokan tersebut.

Wakapolsek Batuaji AKP Herman Kelly membenarkan penangkapan perampok inisial PT yang merupakan karyawan toko sembako di Pasar Fanindo Batuaji, Batam.

“Sudah diamankan oleh Polda. Ditangkap di Bekasi,” ungkap Herman.

Sebelumnya terungkap, karyawan toko sembako inisial PT mengantar bosnya menyetor uang Rp 200 juta ke bank di kawasan pasar Fanindo Batuaji, Jumat (25/8/2023).

Sebelum tiba di bank, PT malah menodong dan merampok uang milik bos toko sembako tempatnya bekerja. PT lalu menurunkan korban di kawasan Sei Temiang.

Selanjutnya, PT langsung kabur mengendarai mobil operasional toko lalu meninggalkan mobil operasional di pasar Tiban, Sekupang Batam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *