frasamedia.com, Tanjungpinang – Pondok Baca Presisi di Kecamatan Bukit Bestari Tanjungpinang, menjadi sarana belajar dan menimba ilmu bagi Anak dan pelajar.
Polisi memprakarsai pembangunan Pondok Baca Presisi di Pelantar Tanah Merah Jalan Sri Payung Tanjungunggat Bukit Bestari, Tanjungpinang.
Bhabinkamtibmas Tanjungunggat Aiptu Razmudi memprakarsai pembangunan Pondok Baca Presisi atas dukungan Polsek Bukit Bestari dan masyarakat.
Saran belajar ini sebagai perwujudan polisi yang peduli budaya literasi dan peduli pendidikan anak-anak dan pelajar yang tinggal di pesisir Tanjungpinang.
Tak hanya itu, jajaran Polsek Bestari juga menyumbangkan dan mendistribusikan ratusan buku bacaan dan buku pendidikan untuk anak dan pelajar pesisir Tanjungpinang.
Kapolsek Bukit Bestari AKP Yuhendri Januar, mengatakan bahwa Pondok Baca Presisi merupakan sarana belajar bagi masyarakat khususnya anak dan pelajar yang berada di pesisir.
Selain itu, pondok tersebut juga sarana untuk menimba ilmu karena tersedia berbagai macam buku pendidikan dan buku bacaan yang baik dan gratis.