Ratusan Warga Tanjungpinang Alami Sakit Jiwa Berat
frasamedia.com, Tanjungpinang – Periode bulan Januari hingga Oktober tahun 2023, Dinas Kesehatan (Dinkes) Tanjungpinang mencatat 424 warga alami sakit jiwa berat.
Dari total 424 warga Tanjungpinang yang mengalami sakit jiwa berat tersebut, sebanyak 392 warga mendapatkan penanganan medis rumah sakit.
Kepala Dinkes Tanjungpinang, dr. Elfiani Sandri mengatakan, hingga bulan Oktober tahun 2023, sebanyak 424 warga mengalami sakit jiwa berat.
Dari jumlah 424 warga Tanjungpinang yang mengalami sakit jiwa berat, sebanyak 392 warga atau 92 persen mendapatkan pelayanan atau penanganan medis.
“Gangguan atau sakit jiwa berat harus mendapat penanganan. Perlu penanganan secara kolaborasi dengan berbagai sektor,” katanya, Sabtu (9/12/2023) lalu.
Menurut dr. Elfiani, pihaknya merujuk warga Tanjungpinang yang mengalami gangguan jiwa berat tersebut, ke RSUD Engku Haji Daud Tanjunguban, Bintan.
Sedangkan di RSUD Tanjungpinang, RSUD Raja Ahmad Thabib dan RSAL Tanjungpinang, menangani gangguan jiwa skala ringan dan sedang.