Pendaftaran Sekolah Inspektur Polisi Dibuka, Cek Jadwal dan Syaratnya!
frasamedia.com, Jakarta – Polisi Republik Indonesia (Polri) membuka pendaftaran Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana atau SIPSS tahun 2024.
Polri membuka pendaftaran SIPSS untuk memberikan kesempatan kepada lulusan sarjana mendaftarkan diri sebagai perwira melalui Sekolah Inspektur Polisi.
Seleksi penerimaan Sekolah Inspektur Polisi adalah sekolah pendidikan kepolisian untuk lulusan D4, Sarjana (S1), Sarjana Profesi (S1-Profesi), S2 dan S2 Profesi.
Berikut jadwal seleksi penerimaan SIPSS 2024 mengutip humas.polri.go.id:
Tanggal 8-16 Januari 2024, pendataan (pendaftaran online dan verifikasi) calon siswa Sekolah Inspektur Polisi.
15 Januari 2024, penandatangan pakta integritas dan pengambilan sumpah panitia, peserta SIPSS tahun anggaran 2024 serta orang tua atau wali.
Tanggal 15 – 16 Januari 2024, pemeriksaan administrasi awal ukur tinggi dan berat badan calon siswa SIPSS. Pengumuman dan kirim hasil 16 Januari 2024.